Minggu, 30 September 2012
PENGERTIAN RUMAH TAHFIDZ
Rumah artinya adalah bangunan untuk tempat tinggal
Tahfidz berasal dari kata hafadzo yang berarti menjaga.
Adapun yang dimaksud disini adalah menjaga dengan menghafal al Qur’an.
Rumah Tahfidz adalah Rumah yang dipergunakan sebagai tempat Tahfidz/menghapal al-qur’an
KONSEP RUMAH TAHFIDZ merupakan ide/gagasan Pondok pesantren DAARUL QUR’AN dalam upaya menerapkan DAQU METHODE dan program PEMBIBITAN PENGHAPAL AL QUR’AN ditengah-tengah masyarakat.
KENAPA RUMAH ???? YANG DIJADIKAN TEMPAT TAHFIDZ???
Gagasannya muncul agar penghafal-penghapal Al- Qur’an lahir ditengah-tengah masyarakat tidak hanya di pondok pesantren dengan melibatkan potensi masyarakat yang ada, baik guru ngaji yang hafal Al Qur’an, alim ulama, tokoh masyarakat maupun donatur , program dari, oleh dan untuk masyarakat dibawah bimbingan DAARUL QUR’AN.
RUMAH TAHFIDZ QUR’AN CINTA RASUL
Rumah Tahfidz Qur’an Cinta Rasul merupakan Rumah Tahfidz Qur’an dibawah bimbingan Ponpes Daarul Qur’an salah satu upaya untuk ikut program pembibitan penghapal al-quran yang hadir dari masyarakat, di kelola oleh masyarakat dan ditujukan untuk masyarakat.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar